Umum

Lestarikan Budaya Nusantara, TP PKK Sangkulirang Gelar Lomba Pesona Berkebaya

Sangkulirang –  Dalam rangka memeriahkan perayaan HUT ke 78 RI tahun 2023, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Sangkulirang Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan lomba Pesona Berkebaya di Gedung Pertemuan Kantor Kecamatan Sangkulirang, Kamis, 17/8/2023

Menurut Ketua TP PKK Kecamatan Sangkulirang Hj. Rahmawati Rahmat selaku penggagas lomba, mengatakan, lomba pesona berkebaya ini untuk melestarikan warisan budaya terutama bagi kader PKK khususnya lagi ketua pkk desa.

“Lomba pesona berkebaya sehari ini diikuti 15 ketua pkk desa dari 15 desa se-kecamatan Sangkulirang. Tujuannya untuk melestarikan warisan budaya Indonesia”kata Hj.Rahmawati Rahmat yang juga Istri Camat Sangkulirang H.Rahmat,SE, usai memberikan hadiah bagi pemenang lomba.

Sementara Camat Sangkulirang H. Rahmat, SE menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini serta kepada para peserta yang berpartisipasi dalam Lomba Pesona Berkebaya

Menurut Camat H. Rahmat lomba Pesona Berkebaya yang diikuti semua ketua pkk desa di 15 desa se-kecamatan Sangkulirang, untuk melestarikan kebaya sebagai salah satu warisan budaya Indonesia yang sarat makna.

“Kebaya mempunyai filosofi, bentuknya menyesuaikan bentuk tubuh wanita, melambangkan wanita yang bisa menyesuaikan diri dalam berbagai suasana, keadaan dan budaya secara lemah lembut dan luwes, pesona perempuan saat menggunakan kebaya terlihat anggun dan memancar aura kewanitaanya,”jelas Camat H. Rahmat yang pada kesempatan itu menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba.

Tampil sebagai Juara 1. Lusiana Ketua PKK Desa Tepian Tera, Juara 2. Selly Ketua PKK Desa Mandu Dalam Juara 3. Panca Kristina Sari Ketua PKK Desa Paridan.(adv/sapta/fenty)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button